Update/upgrade efaktur desktop menjadi versi 2.2
Aplikasi e-Faktur desktop versi 2.2 merupakan perbaikan dari versi sebelumnya.
Aplikasi ini mulai dapat digunakan mulai 2 Februari 2019
Update Manual Efaktur dilakukan dengan tahapan sebagai berikut (mohon dibaca dengan teliti):
- Cek keberadaan folder aplikasi efaktur yang selama ini digunakan, pastikan bahwa aplikasi dan database tersebut tetap berjalan normal, jika akan cek menjalankan aplikasi saat ini maka lakukan dalam keadaan komputer tanpa koneksi internet;
- File Folder DB sesuai nomor 1 akan disebut sebagai “DB Lama”;
- Download aplikasi efaktur versi yang telah update melalui https://efaktur.pajak.go.id/aplikasi atau alternatif https://flazztax.com/efaktur22/ dan pilih file sesuai spesifikai komputer yang digunakan;
- Ekstrak file aplikasi hasil download tadi sampai berbentuk File Folder dan FIle Folder ini akan disebut sebagai “Folder Aplikasi Efaktur Baru”, kondisi di dalamnya tidak terdapat Folder DB;
- Copy “DB Lama” dan paste di dalam “Folder Aplikasi Efaktur Baru” lalu masih di dalam “Folder Aplikasi Efaktur Baru” jalankan file ETaxInvoiceUpd.exe;
- Masih di dalam “Folder Aplikasi Efaktur Baru”, silahkan coba buka aplikasi efaktur dengan menjalankan file ETaxInvoice.exe;
- Aplikasi efaktur telah terupdate dengan folder aplikasi yang saat ini digunakan dan seterusnya akan digunakan adalah pada “Folder Aplikasi Efaktur Baru”;
- Setting file Sertifikat Elektronik pada menu Referensi jika menemui kendala saat mencoba menjalankan Start Uploader.
Versi PDF dari DJP, bisa di download disini
Sumber: https://flazztax.com
[…] Update eFaktur desktop versi 2.2 […]
[…] Update eFaktur desktop versi 2.2 […]
maaf bang file nya corrupt nih. ga bisa di instal. ada file exe yg lainnya ga?
Untuk file yang mana?
Sudah mencoba link alternatif yang lain?
OKE,, TRIMS… sudah di download dan jalan normal
sama sama
Saya sudah install versi 2.2 dan berhasil.
Namun saat upload spt tidak berhasil…mengapa ya ? (uplad tidak berhasil)
Apakah untuk point nomor 8 sudah dijalankan?
“Setting file Sertifikat Elektronik pada menu Referensi jika menemui kendala saat mencoba menjalankan Start Uploader.”
pada saat menjalankan Start Uploader tidak ada kendala.
hanya pada saat mau upload spt tidak berhasil, mengapa ya ?
Bisa di informasikan keterangan tidak berhasilnya?
Proses upload tidak berhasil, silakan ulangi lagi
Di djponline memang 2 hari ini ada masalah, silahkan coba lagi besok
setelah extract EFaktur_Mac64 , dan install jdk , jre
dan setiap kirim perintah ./ETaxInvoice selalu muncul error
ETaxInvoice: No such file or directory
bagaimana solusinya?
Jangan lupa jalankan “chmod 755 ETaxInvoice”
Untuk memberikan atribut file tersebut supaya bisa dieksekusi
Sebelumnya sudah saya berikan permission melalui chmod 777
Setelah saya coba lagi menggunakan chmod 755 hasilnya sama saja.. tetap no such file or directory.
Ada solusi lain kah?
Coba klik kanan dari finder, dan pilih ‘open with terminal’
jika klik kanen di file ETaxInvoice.jar dan pilot open in terminal errornya “cannot execute binary file”
itu apa maksudnya ya?
ohya.. saya menggunakan OSX High Sierra. sudan compatible kah ?
OSX High Sierra bisa.
Coba postingan komentar ini:
“ternyata selain harus install jre-8u171-macosx-x64 dari website java, kita juga harus install jdk-8u172-macosx-x64 yang filenya bisa di download di https://filehippo.com/mac/download_java_development_kit_for_mac/83653/
silahkan dicoba kembali, semoga berhasil”
artikel diambil dari:
https://pajak.efaktur.id/2018/05/07/update-efaktur-desktop-versi-2-1/
Setelah saya coba untuk redownload dan extract ETaxInvoice
error tetapi sama.. tetap no such file or directory.
untuk MacOSX tidak ada yang sudah file jadi ya? (*.dmg)
karena saya sudah download pululan kali tetapi error tetap sama… pusing saya
Coba postingan komentar ini:
“ternyata selain harus install jre-8u171-macosx-x64 dari website java, kita juga harus install jdk-8u172-macosx-x64 yang filenya bisa di download di https://filehippo.com/mac/download_java_development_kit_for_mac/83653/
silahkan dicoba kembali, semoga berhasil”
artikel diambil dari:
https://pajak.efaktur.id/2018/05/07/update-efaktur-desktop-versi-2-1/
Pak teguh apakah sudah berhasil? Sy jg punya kendala yang sama. Makasih
Saya nyerah hehe.. akhirnya saya install paralel desktop gan install windows, jd jalan efakturnya melalui windows base.. ud bisa jalan softwarenya
Tapi kalau efaktur sebelumnya, jalan Pak efakturnya di mac?
solusi di mac pada saat akan melakukan buat csv & pdf file… pada saat akan simpan file..tekan tombol “Buat File SPT (csv)
1. akan tampil dialog windows untuk simpan file…
2. pilih folder tempat kita simpan mis folder: Laporan SPT
3. didalam folder tersebut ada 3 folder (1. sep 2. okt dan 3 Nov) mis kita akan memasukan ke dalam folder sep.
maka nama penyimpanan nya hrs seperti ini
pada kotak dialog Field “Save As” : 1.sep/
note: *jangan ada didalam folder 1.sep yaa…harus diluar* tetapi pada filed save as nya hrs di ketik 1.sep/
seharusnya dengan kondisi ini berhasil dan file name yang panjang itu akan terbentuk
Terima kasih banyak telah berbagi. Sukses selalu
Nga jalan min, ud nyerah coba install sana sini puluhan kali, coba berbagai web yg share link eFaktur tetap sama hasilnya.
Dear Pak Teguh, mungkin bisa dicoba cara yang diberikan Pak Ziyad
nyerah juga-_- windows juga yg betul. diperbaiki dong min
terima kasih. sudah di download dan berjalan ….
Selamat pagi, saya setelah melakukan langkah point no.5 masih aja muncul
ETAX-40006 : error update url format salah
Mohon bantuannya. terima kasih
Yang di copy folder DBnya.
Coba cek di youtube, dan cari video dengan kata kunci update efaktur 2.2.
Bisa mengikuti langkah secara visual.
kenapa jg diganti trus aplikasinya.
sdh ngerti yang lama,ada lg yg baru
tambah ribet saja.
sembarang aja kah kantor pajak bisa isi aplikasi?
Yup sebenarnya kita yg menjadi pelayan kantor pajak
Saya sudah menjalankan stepnya dan pada saat menjalankan ETaxInvoiceUpd.exe
muncul pesan berikut: Colomn ‘UANG_MUKA_PPNBM’ already exist in Table/View’”ETAX”.”FAKTUR”.
Saya coba ulang download aplikasi 3kali, akan tetapi hasilnya spt itu.
Mohon saya dibantu solusinya.
Terimakasih
Mohon maaf, ini kami coba cek dulu ya. Saat ini belum mendapatkan referensi jika errornya adalah masalah ini.
kenapa saat upload djp online ga bisa, tertulis saat ini tidak terlayani
Tidak semua jenis SPT bisa dilayani di DJPonline
Saya sebenarnya ga masalah kalau harus update lagi ke versi 2.2 dari Jumat lancar untuk upload faktur keluaran. Tapi kenapa hari Senin tiap mau buka program efaktur ada ETAX Error 40001 ya…? Tiap mau upload faktur keluaran juga keluar ETAX Error yang sama? Tanya kenapa…? Tanya kenapa…? Apa maintenance server ya? Masa lama banget sampai 2 hari.
40001 itu biasanya masalah koneksi internet atau sertifikat sudah kedaluwarsa. Kalau besok masih tidak bisa coba di cek kedaluwarsa sertifikatnya Pak.
Lha, baru September 2018 lalu diperpanjang. Firewall sama anti virus juga udah dimatikan.
Saya udah berhasil download dan jalankan aplikasi… manajemen upload udah ok… pas upload efaktur reject “service sedang sibuk coba beberapa saat lagi”
Dicoba lagi Bu, kami menerima laporan error sejenis 2 hari ini.
Kenapa upload faktur di reject ?? keterangan : ETAX-API-00001
Bisa di informasikan isian kolom keterangannya apa?
Min, saya juga masih belum bisa akses E-Faktur baru jam 2.30 siang tadi. Keterangan error nya 10001.
Ada tidak sinkron database, apakah saat update versi sudah sukses?
Kalau koneksi internet sih kayaknya lancar, wong nyetel Youtube ja lancar
Errornya saat ini masih 40001?
Jika iya coba Redownload file sertifikat dari web enofa
Sudah bisa Min, ga bisa diselesaikan sendiri. Harus sama orang IT-nya ternyata. Hehehe… Terima kasih banyak
sama-sama Pak
Saya sudah menjalankan stepnya dan pada saat menjalankan ETaxInvoiceUpd.exe
muncul pesan berikut: Colomn ‘UANG_MUKA_PPNBM’ already exist in Table/View’”ETAX”.”FAKTUR”.
Saya coba ulang download aplikasi 2kali, akan tetapi hasilnya spt itu.
Mohon saya dibantu solusinya.
Terimakasih
Balas
Apakah sebelumnya pada saat efaktur versi 2.1 database berjalan normal?
Kalau ETAX-40005 Erorr di service registrasi null. Saya cari info ktnya kode aktivasi harus yg baru, bukan yg awal. Sudah digunakan yg baru tetap hasilnya sama kenapa ya? adakah yang seperti saya masalahnya? Mohon bantuan pencerahan. Terima kasih
Ini awalnya apakah hanya sedang update efaktur atau memang ada file DB yang hilang? Jika memang sedang melakukan update maka ada tahapan yang keliru karena update adalah meneruskan DB yang sudah digunakan sebelumnya.
Jika ini awalnya karena DB yang hilang maka pastikan sudah melakukan reset aplikasi dan mendapatkan kode efaktur desktop yang baru untuk digunakan
Pak Pambudi
untuk issue diatas bisakah bantu untuk share solusinya pak. karena saya juga terkena issue error 40001
terima kasih
pak admin,
saya mau masuk web e-nofa koq ga bisa2 ya….
dari kemarin malam… tgl 20 Feb sampe pagi ini, 21 feb….
mau cek nomer faktur…
makasih
Apakah maksudnya gagal login? atau tidak terbuka?
Kalau folder back upnya di copy kan juga ngga?
Folder Backup ketika update tidak perlu di copy